Senin, 29 April 2013

CARA MERAWAT BURUNG MANYAR

jantan

Bagi anda penghobi burung kicau yang pengen menambah burung kicau yang baru mungkin burung mayar bisa menjadi target selanjutnya Manyar adalah burung sosial yang hidup secara berkelompok. Burung membangun sarang dicabang pohon yang tinggi. Biasanya burung jantan menenun bersarang dan mempergunakannya sebagai suatu format peraga untuk menggoda calon perempuan. Burung manyar sering juga disebut burung penenun andal diliat dari cara mereka membuat sarang yang begitu unik seperti orang sedang menenun pake jarum. Tempat mencari makan burung ini adalah tempat bersemak, akasia berduri. Mengapa burung ini dimasukan ke dalam bangsa burung penyanyi, karena dalam kenyataannya burung ini dapat menyanyikan suara dengan merdu.
Jika di alam yang terdengar hanya terdengar lengkingan suara burung manyar dengan volume tinggi, maka dalam perkembangannya ternyata burung ini dapat menjadi hewan peliharaan pula yang di master dengan suara burung lain. Suara master burung yang biasanya dapat diadopsi oleh burung ini adalah kenari, mozambik, atau blackthroat. Bukan tidak mungkin anakan manyar bisa menirukan suara burung lain dengan fasih.
betina

Bukan hanya dapat dimaster, burung ini juga dapat menjadi master bagi burung lain. Besetan suara awal burung manyar yang keras dan berfrekwensi tinggi, jika dapat diadopsi oleh burung seperti kenari atau Cucak Hijau bahkan Murai Batu diyakini akan menjadi senjata andalan.
Cara membedakan jenis kelamin burung manyar tergolong mudah, seperti di bawah ini :
Burung Manyar Jantan
1. Perbedaan sangat mencolok, dengan melihat kepalanya atau mahkotanya manyar jantan terlihat berwarna kuning.
2. Warna paruh manyar jantan hitam.
3. Sayap burung manyar jantan berwarna dasar kuning bergaris hitam.
4. Dada hingga perut berwarna putih dengan bintik-bintik berwarna coklat.

Burung Manyar Betina
1. Pada kepala tidak memiliki mahkota berwarna kuning, tapi berwarna coklat kehitaman.
2. Warna paruh kuning kemerahan.
3. Disekitar telinga terdapat bulu berwarna kuning dan melingkar dari telinga satu ketelinga lainnnya.
Untuk perawatan burung manyar tidaklah begitu sulit karena makananya sama seperti burung pemakan biji bijian seperti makanan untuk kenari berupa milet dan bisa juga diberikan serangga kecil sesuai pada habitat aslinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar